Monday, December 10, 2018

Hp Cina Khusus Musik dengan Memori Besar Untuk Simpan Musik

hp cina kanselir

“Keberadaan memori eksternal yang bisa diperluas hingga 1GB membuatnya leluasa menyimpan berbagai file musik”

Sebagai pendatang baru, Kanselir terlihat agresif dengan meluncurkan beberapa ponsel anyar pada 2008 ini. Salah satu ponsel terbaru yang diluncurkan adalah Kanselir Shark 10. Dibandingkan beberapa ponsel pendahulunya, Kanselir Shark 10 punya kelebihan di memori. Meski muatan memori internal hanya 760 KB, kapasitasnya bisa diperluas dengan memori eksternal jenis micro SD hingga 1GB. Sayangnya untuk urusan koneksi berbagi file ke perangkat lain hanya bisa mengandalkan kabel data USB.

Kanselir Shark 10 hadir dengan desain yang simple dan ramping. Dimensinya 103x 45x14,5 mm terasa nyaman dalam genggaman tangan. Untuk layarnya menggunakan jenis TFT 65 ribu warna. Digunakan di bawah cahaya lampu, layarnya masih terasa nyaman dilihat untuk mengakses berbagai menu. Hasil tes yang dilakukan Gandi Cellular untuk Kanselir Shark 10 adalah sebagai berikut:

KEYPAD

Keypad numerik Kanselir Shark 10 terbuat dari bahan plastik, yang terasa empuk saat ditekan. Hal ini menjadi nilai lebih untuk kenyamanan pengoperasian ponsel. Tombol navigasi empat arah berbahan metal terletak pas di tengah-tengah bodi ponsel. Tombol navigasi dapat difungsikan sebagai tombol untuk pemutar musik.

  • Pengujian: pengoperasian mengunakan semua tombol.
  • Catatan: Di bagian kanan dan kiri bodi ponsel tidak dibekali dengan tombol akses langsung.

AUDIO

Format audio yang bisa disetel di ponsel ini adalah MP3, WAV, MIDI, dan AMR. Letak speaker ada di bagian belakang. Jika menyetel musik dalam keadaan ponsel ditidurkan akan mengganggu kejernihan suara. Untuk menyetel volume, menggunakan tombol angka 2 dan 8. Fasilitas musik lain yang bisa didengarkan di ponsel ini adalah radio FM. Seperti biasa, dibutuhkan headset sebagai antenna eksternal.

  • Pengujian : Kualitas audio saat mendengar musik
  • Catatan : Tersedia aplikasi voice recorder

KAMERA

Sebagai ponsel kelas pemula, Kanselir Shark 10 dibekali dengan kamera berkekuatan 0,3 MPix. Resolusi terbesarnya hingga 640x480 Pixel. Ponsel ini punya cermin yang lumayan lebar di bagian belakang bodinya, untuk membantu pengguna jika ingin memfoto diri sendiri. Hasil jepretan kamera bisa diedit menggunakan photo editor.

  • Pengujian : Mengedit gambar dengan photo editor
  • Catatan : Tombol untuk menjepret kamera adalah tombol angka 0.

MEMORI

Kapasitas memori internalnya tidak begitu besar. Dilihat dari file manager, kapasitas totalnya hingga 760 Kb. Untuk keleluasaan menyimpan file, memorinya bisa diekspan dengan jenis micro SD. Slot memori ada di bawah baterai. Meski tidak menggunakan konsep hotswap, tidaklah sulit memasukkan memori ke dalam slot.

  • Pengujian : Mentransfer file dari komputer ke ponsel
  • Catatan : Ponsel dapat berfungsi sebagai flash memory.

PIM

Selain fungsi utamanya untuk menelpon, SMS dan musik. Ponsel ini bisa difungsikan sebagai alat pengingat janji-janji penting, alarm dan kalkulator. Funsi-fungsi tersebut bisa diakses pada menu Organizer dan Extra. Pengguna bisa membaca file berformat txt di aplikasi E-Book Reader

  • Pengujian : Menggunakan alarm di pagi hari
  • Catatan : Dalam satu tanggal di menu kalendar bisa dibuat beberapa catatan sebagai pengingat.

MESSAGING

Karena tombolnya yang empuk, menggunakan fitur SMS menjadi lebih mudah. Karakter penulisan pesan maksimal hingga 612 karakter. Saat mengirim pesan, pengguna diberikan pilihan untuk menyimpan dan mengirim pesan tersebut atau hanya mengirimnya saja.

  • Pengujian : Insert picture saat mengetik pesan.
  • Catatan : Berkirim pesan ke beberapa kontak sekaligus bisa dilakukan dengan memilih Send To Many atau Send By Group

GAMES

Sebuah ponsel dengan fasilitas game sudah menjadi keharusan. Kanselir Shark 10 punya tiga jenis game, yang bisa dimanfaatkan saat tidak ada kesibukan. Game-game yang dibenamkan pada ponsel ini antara lain Chopter, Panda dan Puzzle.

  • Pengujian : Memainkan game Copter B
  • Catatan : Menu Game Setting hanya untuk mengatur suara dan getaran

Penilaian AKhir

Dibandingkan ponsel-ponsel keluaran Kanselir yang sebelumnya, ponsel ini punya keunggulan di memori eksternal. Meski belum ada Bluetooth atau infra merah untuk transfer file, bisa menggunakan kabel data. Untuk fitur Audionya, menghasilkan suara tertinggi hinga 102,7 dB saat memutar lagu Jump dari Van Hallen.

0 comments:

Post a Comment